Kinerja Cemerlang, Perumdam Tirta Tuah Benua Kutim Raih Predikat Sehat Nasional
Berdasarkan Executive Summary Tahun Buku 2023, Perumdam Kutim memperoleh skor kinerja 3,89 dan masuk kategori "Sehat".

Realitasindo.com — Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Tuah Benua Kutai Timur (Perumdam Kutim) kembali menunjukkan performa terbaiknya di tingkat nasional. Dalam Executive Summary Tahun Buku 2023 yang dirilis Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI, Perumdam Kutim meraih predikat “Sehat” dan masuk dalam jajaran 5 besar BUMD Air Minum berkinerja terbaik di Indonesia.
Data capaian ini disampaikan jajaran Direksi kepada Bupati Kutai Timur selaku Kuasa Pemilik Modal (KPM) melalui surat resmi bernomor 690/029/Perumdam-KT/III/2025 tentang Penyampaian Executive Summary Kinerja BUMD Air Minum Tahun 2024. Tercatat, ada empat poin capaian utama yang berhasil ditorehkan:
Pertama, dalam Tabel 9 kategori BUMD Air Minum dengan jumlah pelanggan 20.001–50.000 sambungan langganan (SL), Perumdam Kutim menempati posisi ke-5 dari 124 BUMD Air Minum dengan skor kinerja 3,89—masuk kategori Kinerja Sehat. Saat ini, Perumdam Kutim tercatat melayani 45.847 sambungan pelanggan.
Kedua, dalam Tabel 14 kategori kinerja tertinggi wilayah III (Kalimantan dan Sulawesi), Perumdam Kutim kembali meraih peringkat ke-5 dari 119 BUMD Air Minum, dengan nilai kinerja yang sama: 3,89.
Ketiga, Tabel 16 mengulas peringkat tertinggi dari aspek cakupan pelayanan teknis. Di sini, Perumdam Kutim menempati posisi ke-7 dari 394 BUMD Air Minum se-Indonesia, dengan jumlah penduduk terlayani mencapai 182.241 jiwa dari total cakupan wilayah 228.330 jiwa, atau setara cakupan teknis 79,81 persen.
Keempat, dalam tabel khusus Provinsi Kalimantan Timur, Perumdam Kutim menempati posisi ke-2 dari 9 BUMD Air Minum. Penilaian didasarkan pada sejumlah indikator, mulai dari nilai kinerja, efektivitas penagihan, tingkat kehilangan air, hingga tarif dan full cost recovery (FCR).
Capaian ini membuktikan konsistensi Perumdam Kutim dalam meningkatkan pelayanan air bersih yang merata dan berkelanjutan di Kabupaten Kutai Timur. (Humas PERUMDAM).