Pemkab Kutim Perkuat Media sebagai Mitra Strategis Lewat Pelatihan Jurnalistik
Realitasindo.com – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) memulai langkah besar dalam memperkuat hubungan dengan media melalui pelatihan jurnalistik. Selama tiga hari, 5–7 Desember 2024, pelatihan bertajuk Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Jurnalis bagi Pemerintah Daerah digelar di Hotel Redtop and Convention Center, Jakarta.
Pelatihan ini diinisiasi oleh Dinas Komunikasi dan Informatika, Statistik, dan Persandian (Diskominfo Staper) Kutim sebagai bagian dari upaya memastikan informasi pembangunan tersampaikan dengan akurat dan transparan.
“Kami butuh bantuan rekan-rekan media untuk menyampaikan informasi pembangunan secara benar dan transparan kepada masyarakat. Ini penting agar masyarakat tahu apa yang sedang dilakukan pemerintah,” ujar Ronny Bonar H. Siburian, Kepala Diskominfo Staper, saat membuka acara tersebut.
Ronny menyoroti pentingnya etika jurnalistik dan penggunaan data valid dalam pelaporan. Ia menyebutkan bahwa peran media tidak hanya menjadi penyampai informasi, tetapi juga sebagai pengawal transparansi pemerintahan. “Ke depan, data akan menjadi kunci. Kita harus siap menghadapi tantangan ini, dan jurnalis harus mampu menyampaikan berita berdasarkan data yang valid,” tambahnya.
Selain itu, ia menegaskan pentingnya jurnalis dalam menangkal penyebaran informasi palsu atau hoaks. “Jurnalis memiliki peran strategis dalam menangkal informasi palsu,” katanya.
Program ini dirancang untuk membekali jurnalis dengan kemampuan teknis sekaligus memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan media. Ronny memastikan bahwa pelatihan semacam ini akan terus dilakukan untuk mendukung perkembangan media di Kutai Timur.
“Ini baru permulaan. Ke depan, akan ada lebih banyak pelatihan seperti ini. Mari kita bersinergi demi kemajuan Kutai Timur,” tutup Ronny. (ADV/diskominfo/one)