Realisasi Anggaran Pendidikan 20 Persen di Kutim Belum Mencapai Target

Reitasindo.com – Pemkab Kutai Timur (Kutim) telah mengalokasikan 20 persen dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2024 untuk sektor pendidikan. Namun, realisasi anggaran tersebut masih belum mencapai target yang telah ditetapkan, meskipun harapan masyarakat tinggi.
Ketua DPRD Kutim, Joni, menyampaikan hal ini saat ditemui sejumlah awak media di Kantor DPRD Kutim, Kawasan Perkantoran Bukit Pelangi, Sangatta, Senin (29/07/2024). “Target 20 persen itu belum sepenuhnya tercapai. Kami mendorong pemerintah agar anggaran pendidikan bisa dimaksimalkan,” ujar Joni.
Politisi dari partai berlambang Ka’bah ini juga menekankan pentingnya distribusi anggaran yang merata di seluruh wilayah Kutim, khususnya untuk sektor pendidikan. Menurutnya, pemerintah perlu melakukan briefing khusus untuk memastikan alokasi anggaran pendidikan sesuai dengan aturan dari pusat.
“Kami berharap anggaran 20 persen untuk pendidikan bisa terealisasi sepenuhnya, mengingat besarnya APBD kita saat ini,” tambahnya. Joni menegaskan bahwa pemerintah harus bisa mengakomodir anggaran pendidikan sesuai dengan undang-undang yang berlaku.(ADV/HR).