ADVERTORIALPemkab PPUPenajam Paser Utara

Pemkab PPU Genjot UMKM agar Siap Bersaing di Pasar IKN

Realitasindo.com – Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (KUKM Perindag) Penajam Paser Utara (PPU) terus mendorong pelaku usaha kecil dan menengah agar lebih siap menghadapi persaingan dengan hadirnya Ibu Kota Nusantara (IKN).

Kepala Dinas KUKM Perindag PPU, Margono Hadi Sutanto, menyebut bahwa potensi ekonomi yang dihadirkan oleh IKN harus bisa dimanfaatkan dengan baik oleh UMKM di PPU.

“Keberadaan IKN membuka peluang besar bagi UMKM lokal. Kita harus siap bersaing dan memanfaatkan kesempatan ini,” ujar Margono, Selasa (11/3/2025).

Dia menambahkan bahwa pemerintah daerah telah menyiapkan berbagai program pembinaan untuk memperkuat daya saing UMKM, termasuk pelatihan manajemen usaha dan akses permodalan.

“Kami ingin UMKM PPU tidak hanya bertahan, tetapi juga berkembang dan menjadi bagian penting dalam perekonomian daerah,” katanya.

Menurutnya, kerja sama antara pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat akan memperkuat ekosistem bisnis yang lebih sehat dan kompetitif.

“Sinergi yang baik akan membuat UMKM PPU semakin kuat dan bisa bersaing di tingkat nasional,” tambahnya.

Dia berharap para pelaku usaha bisa memanfaatkan semua fasilitas yang telah disediakan untuk meningkatkan daya saing produk mereka di pasar yang lebih luas. (Adv)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button