DPD FBNRI Kutim Silaturahmi dengan Komandan Lanal Sangatta
FBNRI Kutim dan TNI AL Sangatta Perkuat Sinergi Bela Negara

SANGATTA, Realitasindo.com – Jajaran DPD Forum Bela Negara Republik Indonesia (FBNRI) Kutai Timur (Kutim) melakukan silaturahmi dengan Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Sangatta, Letkol Laut (P) Fajar Yuswantoro, M.Tr.Opsla, dalam rangka memperkuat semangat bela negara dan sinergi antara aparat pertahanan dengan masyarakat. Acara berlangsung di Mako TNI AL Sangatta, Kamis (20/2/2025).
Acara silaturahmi tersebut dihadiri oleh Ketua FBNRI Kutim, Chaeruddin Efendi Putra, dan Sekretaris FBNRI, Andi Aris Wahid.
Chaeruddin menyatakan bahwa kunjungan ini menjadi momentum penting untuk mempererat hubungan antara FBNRI dan instansi pertahanan.
“Kami berkomitmen untuk terus menyebarkan semangat bela negara melalui program-program kami, sehingga nilai-nilai kebangsaan dapat terjaga di tengah dinamika zaman,” ungkapnya.
Sekretaris FBNRI, Andi Aris Wahid, menambahkan bahwa silaturahmi ini merupakan wujud nyata dari kerja sama antarlembaga dalam membangun karakter bangsa.
“Kami berharap, melalui kegiatan seperti ini, semangat nasionalisme dan cinta tanah air semakin mengakar di hati masyarakat,” ujarnya.
Letkol Fajar Yuswantoro menyebut kunjungan tersebut sebagai apresiasi atas upaya FBNRI dalam membina semangat bela negara di kalangan masyarakat. Ia menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga kedaulatan dan persatuan bangsa.(*)