Festival Ingkung dan Pemutaran Film Bakal Meriahkan HUT Maluhu Ke-54

Kutai Kartanegara – Maluhu salah satu kelurahan di Kecamatan Tenggarong telah memasuki usia setengah abad lebih. Pada momentun Hari Ulang Tahun (HUT) ke-54, dirayakan sederhana, setelah kantor kelurahan Maluhu tertimpa musibah kebakaran bulan April lalu.
Sejumlah hiburan rakyat yang biasanya meramaikan HUT Maluhu, sementara waktu ditiadakan. Acara itu dirangkai dengan festival ingkung, tumpeng, pemutaran film transmigrasi dan tabligh akbar, yang akan berlangsung pada 21-22 Mei 2024.
“Pasca musibah kebakaran, kami laksanakan secara sederhana tapi tidak mengurangi makna yang terkandung didalamnya,” ujar Lurah Maluhu, Tri Joko Kuncoro, Rabu (15/5/2024).
Festival Ingkung dan tumpeng melibatkan seluruh komponen. Mulai dari seluruh rukun tetangga (RT), lembaga, organisasi dan paguyuban budaya hingga sekolah di wilayah Maluhu. Kemudian makanan yang disajikan itu dimakan bersama-sama denga seluruh lapisan masyarakat.
Joko menambahkan, pihaknya akan melibatkan usaha mikro kecil menengah (UMKM) untuk menjajakan jualannya dan meramaikan suasana HUT Maluhu. Sebagai langkah menggerakan perekonomian kerakyatan.
“Kami tetap melibatkan teman-teman UMKM, nanti mereka akan berjualan semua untuk menghidupkan UMKM sektor ekonomi di Maluhu,” tandasnya. (dh/advdiskominfokukar)