Pembangunan Kantor Kecamatan Kota Bangun Darat Bakal Dimulai Pertengahan 2024
Kutai Kartanegara – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) gelontorkan anggaran sebesar Rp 16 miliar untuk pembangunan kantor Kecamatan Kota Bangun Darat.
Hal tersebut disampaikan Camat Kota Bangun Darat, Julkifli. Ia mengungkapkan, pembangunan fisik bakal dikerjakan pada tahun 2024. Sebelumnya, telah dilakukan perencanaan lokasi dan pematangan lahan yang berada di Desa Kedang Ipil.
Lahan yang disiapkan seluas 7,25 hektare (ha), untuk pembangunan tiga perkantoran, yaitu kecamatan, koramil dan Polsek dalam satu hamparan yang sama.
“Luas tanah lahan yang dikondisikan kantor camat 2,7 hektare, itu khusus perkantoran (kecamatan),” ujar Julkifli, Kamis (25/4/2024).
Pembangunan kantor akan menjadi tanggungjawab Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kukar. Diperkirakan kegiatan di mulai pada bulan Mei nanti.
Saat ini, tahapannya sudah dalam proses pelelangan kepada pihak kontraktor. Jika tidak ada kendala, akhir April ini sudah kontrak yang kemudian dilakukan pengerjaannya.
“Bulai Mei sudah jalan selama 6 bulan, sampai bulan 11, Desember penyerahan (ke Pemerintah Kecamatan) dan Januari 2025 sudah beroperasi,” harapnya. (dh/advdiskominfokukar)