Kejurprov Taekwondo Senior dan Kejuaran Kutim Taekwondo Open Championship 2023 Se Kaltim Resmi Dimulai
Kejurprov Taekwondo Senior dan Kejuaran Kutim Taekwondo Open Championship 2023 Se Kaltim Resmi Dimulai

Realitasindo.com- Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) Rudi Hartono, mewakili Wakil Bupati Kasmidi Bulang, resmi membuka Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Taekwondo Senior Kalimantan Timur (Kaltim) sekaligus Kejuaraan Kutim Taekwondo Open Championship 2023 Se Kaltim.
Sebanyak 9 Kabupaten/Kota yang ada di Kalimantan Timur mengikuti Kejurprov kali ini, dengan total atlet sebanyak 104 orang. Sedangkan, untuk Kutim Open Taekwondo Championship diikuti oleh 29 dojang/club Se Kaltim dengan total atlet sebanyak 466 orang.
Turut hadir dalam acara itu, Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga Arbiyah Rustam, Sekretaris Umum (Sekum) Pengurus Provinsi (Pengprov) Taekwondo Indonesia (TI) Provinsi Kaltim Aidin S. Hadi, Ketua Pengurus Cabang (Pengcab) TI Kabupaten Kutai Timur Eko Budi Priono dan tamu undangan lainnya.
Ketum KONI Kutim Rudi Hartono menyambut dengan hangat para atlet beserta pelatih dari 9 kabupaten/kota yang telah hadir dalam kejuaraan ini. Menurutnya, lewat ajang kejuaraan seperti ini, selain jadi wadah silaturahmi antar atlet, bisa juga dijadikan sebagai tempat uji coba dalam bertanding.
“Seorang atlet, walaupun dia sudah sudah bagus tetapi pengalaman tandingnya masih kurang, maka insyaallah dia belum bisa mendapatkan hasil yang maksimal,” ungkap Rudi di Gelanggang Olah Raga (GOR) Kudungga, Kompleks UPTD Kudungga, Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Teluk Lingga, Sangatta Utara, Jumat (16/6/2023).
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutim, laniutnya, memiliki komitmen dalam hal ini KONI Kutim beserta para cabang olahraga (cabor) yang ada di wilayah Kutai Timur, bersinergi dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kutim akan terus berupaya memajukan olahrga di Kabupaten Kutai Timur.
“Jadi saya berharap karena telah disupport secara penuh oleh Pemerintah, maka tinggal kalian-kalian (para atlet) saja lagi yang harus lebih giat lagi latihannya sehingga tidak sia-sia dan dapat membuahkan hasil yang dapat mengharumkan nama Kutai Timur,” harap Rudi.
Sementara itu, Sekretaris Dispora Kutim Arbiyah Rustam berharap lewat diadakannya event itu, olahraga di Kutim khususnya Taekwondo bisa berkembang dan lebih maju lagi.
“Untuk mengarahkan generasi muda kearah positif, sehingga melahirkan regenerasi atlet-atlet handal yang bukan hanya mengharumkan nama daerah, tetapi juga dapat berlaga hingga kanca internasional,” singkatnya. (kutaitimurkab).